Detail Cantuman
Pencarian Spesifik
Text
Manisnya Duka
Tiada satu pun makhluk yang muncul terjadi dengan sendirinya, tiada satu pun peristiwa yang terjadi di luar catatan Tuhan. Akan tetapi, semuanya tercipta dan terjadi atas takdir dan kehendak Allah Tuhan Yang Maha Esa lagi Maha Kuasa. Dialah Pemilik dan Pengatur segenap makhluk-Nya, yang Maha Bijaksana lagi Maha Cinta Kasih. Meskipun hakikatnya demikian, tetapi kebanyakan orang masih menganggap bahwa peristiwa duka, ujian dan bencana tidak berasal dari Tuhan. Kita menuding sini, menuding situ, bahkan menyalahkan diri sendiri sehingga berujung stres, depresi, phobia dan penyakit-penyakit kejiwaan yang lebih berat lainnya. Sungguh, bila ujian itu disikapi dengan benar dan dikelola maka duka pun akan berbuah manis yang dipetik dari tangkai ujian pada ranting cabang pohon iman. Sebab, Allah telah menjadikan dunia sebagai tempat untuk bercocok tanam dan Anda juga yang akan memanen hasilnya, yaitu pada saat Anda mati, di dalam kubur, pada hari kiamat yang akhirnya Anda masuk di surga atau di neraka.
Segala kenikmatan apa saja yang ada pada diri anda adalah dari Allah semata, Anda pun butuh Allah karena Allah Maha Kaya lagi Terpuji. Alhamdulillah, bersyukurlah Anda dengan mendapatkan buku yang amat berharga ini. Anda akan memperoleh kiat mengelola ujian beserta dampaknya dengan cara yang benar dan indah. Selanjutnya, Insya Allah Anda dapat menemukan berbagai manisnya duka, buktikanlah!
Ketersediaan
B01309 | 813 AHM m | Perpustakaan SMPIT Al-Fityan School Gowa | Tersedia |
B00183 | 813 AHM m | Perpustakaan SMPIT Al-Fityan School Gowa | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
813 AHM m
|
Penerbit | Elba : Surabaya., 2015 |
Deskripsi Fisik |
187.;15x21cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
9786029396164
|
Klasifikasi |
813
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Ahmad Al-Utsman
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain